Makanan Khas Lebaran Untuk MPASI? Bolehkah?

Ketika Lebaran, tentunya kita akan menemukan makanan khas Lebaran seperti opor dan juga ketupat. Tak hanya itu beberapa kue kering juga menghiasi meja ruang tamu. Mungkin bagi kita yang memiliki anak dibawah umur dua tahun tentunya memiliki kekhawatiran apakah makanan khas lebaran untuk MPASI aman untuk si kecil? Yuk kita cari tahu jawabannya disini!

Apakah Aman Bila Makanan Khas Lebaran Untuk MPASI?

Makanan Khas Lebaran Untuk MPASI via ajnn.net ala tim duniamasak.com
Makanan khas Lebaran via ajnn.net

Berdasarkan Golden Standard of Infant Feeding yang dikeluarkan WHO, usia bayi 0-2 tahun adalah periode emas. ASI Ekslusif sampai usia 6 bulan dan MPASI yang baik hingga usia 2 tahun. Sebetulnya MPASI tidak perlu menyulitkan orang tua. Makanan yang dimakan orang dewasa dapat dikonsumsi oleh bayi, hanya saja tekstur dan porsinya harus disesuaikan. Contohnya saja bayi umur 6 bulan tidak dapat mengonsumsi banyak makanan, bayi usia 6 bulan hanya dapat menerima 2 hingga 3 sendok makan orang dewasa. Makanan khas Lebaran untuk MPASI sebetulnya tidak masalah, namun ada yang harus sahabat Duma perhatikan seperti porsi dan juga teksturnya.

Baca lainnya  Resep Yunita Anwar: Mie Ayam Jamur Kesukaan Keluarga

Makanan bersantan untuk MPASI , amankah?

Nah sahabat Duma sudah mengetahui kan bahwa makanan khas Lebaran boleh dijadikan MPASI. Namun, apakah makanan yang mengandung santan aman untuk dikonsumsi bayi usia 0-2 tahun? Ternyata 50%-60% lemak pada MPASI dibutuhkan oleh bayi usia 0-2 tahun. Lemak yang dikonsumsi pada bayi akan menghasilkan asupan lemak esensial yang tentunya memiliki banyak manfaat salah satunya penyerapan vitamin larut lemak. Intinya, makanan bersantan boleh diberikan pada bayi dengan porsi yang disesuaikan oleh usia sang bayi.

Apakah boleh memberikan kue-kue Lebaran kepada bayi?

Kue-kue Lebaran masuk kedalam makanan camilan atau selingan MPASI. Bayi boleh saja mengonsumsinya hanya saja dianjurkan untuk bayi yang sudah dapat duduk ataau diatas usia 8 bulan. Dikarenakan kue Lebaran cenderung memiliki tekstur yang keras, sebaiknya mengonsumsi makanan dengan posisi duduk agar tidak tersedak.

Nah sahabat Duma sudah terjaawabkan kekhawatirannya? Boleh-boleh saja memberikan makanan Lebaran untuk MPASI, akan tetapi kita harus perhatikan lagi ya porsi dan teksturnya agar tidak membahayakan si kecil.

Baca lainnya  Sehat Bersama Susu Kedelai: Manfaat yang Jarang Diketahui
{{ item.name }}

{{ item.name }}

In DuniaMasak.com

Tinggalkan Balasan