Kesulitan Memotong Semangka? Begini Caranya!

Hallo sahabat duma! Siapa sih yang nggak suka dengan buah yang satu ini? Buah ini sangat disukai karena mengandung banyak air, sehingga cocok banget dinikmati dalam cuaca panas. Semangka umumnya berukuran besar sehingga sulit untuk dipotong. Meskipun kamu menggunakan pisau yang cenderung tajam, tim duma punya beberapa tips nih gimana sih caranya untuk memotong semangka dengan cepat dan mudah. Cek di bawah ini ya!

Memotong Semangka Cepat dan Mudah

Cara Memotong Semangka via besok-lusa.blogspot.co.id

Cara Memotong Semangka via besok-lusa.blogspot.co.id

Ikuti Langkah Berikut:

  1. Langkah pertama yang harus dilakukan yaitu, ambil semangka yang telah disiapkan sebelumnya, lalu belah semangka menjadi dua bagian.
    2. Setelah itu, ambil salah satu bagian semangka yang telah dipotong tersebut. Kemudian letakkan diatas talenan atau permukaan datar lainnya dengan posisi telungkup atau bagian potongan semangka berada di bawah. Jika sudah, kemudian potong semangka tersebut menjadi beberapa bagian dengan arah potongan vertikal mulai dari bagian sisi sampai sisi lainnya dengan jarak potongan yang satu dan yang lainnya kira-kira 5 cm ya!
    3. Selanjutnya, putarkan semangka dan potong lagi semangka tersebut dengan arah yang berbeda dari langkah sebelumnya, dari ujung yang satu ke ujung yang lainnya dengan jarak potongan sama halnya memotong sebelumnya.
Baca lainnya  Kopi Avocado: Temukan di 4 Kedai Kopi Jakarta Berikut ini!

Mengapa Harus Mengikuti Trik Ini?

Memotong semangka dengan cara ini lebih praktis dan juga mudah. Selain itu cara ini juga tidak akan membuat tanganmu menjadi kotor. Kamu juga akan lebih mudah mengonsumsinya, karena akan lebih rapi sehingga tidak akan membuat mulutmu kotor. Dan lebih praktisnya lagi, dengan teknik memotong seperti di atas, dijamin waktu memotongmu akan lebih efesien lho. Selain cepat kamu juga mudah untuk menyimpannya di dalam kulkas.

Beberapa orang yang melakukan teknik memotong semangka dengan salah yakni memotongnya dengan bentuk setengah lingkaran atau persegitiga. Sebenarnya memotong semangka dengan cara tersebut kuranglah efektif, mengapa? Yap, karena potongan semangka yang dihasilkan akan membuat kita susah ketika ingin memakannya. Untuk itu, sebaiknya mulai dari sekarang kamu tinggalkan cara tersebut dan mulai gunakan cara baru ya!

Baca lainnya  Ternyata Ini Loh Nama Kukusan Bambu Dim Sum
{{ item.name }}

{{ item.name }}

In DuniaMasak.com

Tinggalkan Balasan