Menyantap Hidangan Sehat nan Manis di O’DELICE

O’delice adalah kedai kopi yang baru diresmikan tanggal 20 Juni 2019 lalu dan bertempat di daerah Jakarta Pusat tepatnya di Gondangdia, Menteng. Dengan keberadaannya di lokasi yang strategis, tentunya akan membuat O’delice semakin dikenal oleh masyarakat Jakarta. Bermula dari sebuah bangunan Belanda tua yang sudah diperbaharui menjadi cafe serta studio memasak masa kini yang akan siap untuk membuat para konsumen merasa bahagia. Usaha yang dimulai oleh Alvin Putrawarman (coffee addict) yang awalnya hanya ingin fokus kepada kedai kopi lalu berkat masukan dari sang istri Monique (dessert expert) serta sang Ibu yang bergelut di bidang yang sama, jadilah O’delice dengan tagline coffee, cakes, food yang bersatu. Nama O’delice sendiri diambil dari kata delicious yang berarti lezat. Untuk konsep desain, O’delice mengusung 2 tema yang terbagi atas bagian luar dan dalam. Di bagian luar, owner memberikan tema freedom dengan cat abstrak warna -warni penanda ‘kebebasan untuk berkarya dan jadilah dirimu sendiri’. Di bagian dalam, O’delice memberikan tema New York boutique vibe yang classy and homey dengan sentuhan warna rose gold yang sangat estetika dan pastinya instagram-able. Suasana tempat yang nyaman semakin membuat kalian betah menyantap hidangan sehat nan manis di O’delice.

Makanan yang Bisa Dikonsumsi Berbagai Kalangan

menyantap hidangan sehat nan manis di O'delice ala tim duniamasak
Bunga o’delice via duniamasak

O’delice sangatlah bersahabat dengan kita sebagai pecinta kuliner, tidak hanya untuk orang biasa namun dekat juga dengan orang yang mempunyai kebutuhan khusus. Artinya, bagi kalian yang vegetarian atau mempunyai alergi, terdapat makanan dengan konsep gluten free. Jika kalian melihat makanan yang memiliki kemasan bertuliskan gluten free atau bebas gluten berarti makanan tersebut tidak mengandung protein gluten. Wilayah O’delice juga dekat dengan rumah sakit dan menjadikan beberapa pasien tetap dapat menyantap makanan unik serta sehat. Ada hidangan sehat nan manis di O’delice, salah satunya cokelat cookies yang gluten free loh, penasaran? Yuk lihat setiap menu yang sudah tim Duniamasak review!

Pinata Cupcakes

Pinata adalah permainan yang terkenal dari Amerika Selatan dan umumnya dipakai untuk anak-anak kecil ketika pesta ulang tahun. Dengan menyiapkan pinata, benda ini akan dipukul lalu akan mengeluarkan berbagai macam permen atau hadiah yang akan selalu memberikan kejutan dalam setiap benda yang ada di dalamnya. Konsep pinata dalam cupcake adalah ketika kita memotong adonan cupcake maka akan mengeluarkan sprinkle warna-warni yang cantik dan tentunya akan disukai oleh anak-anak. Untuk top cream, O’delice memakai campuran keju sehingga menimbulkan rasa gurih yang nikmat.

Baca lainnya  Roti Mas Tempoe Doloe: Bakery yang Ciptakan Rasa Nostalgia

Charcoal Latte

charcoal latte Odelice via duniamasak
Charcoal latte o’delice via duniamasak

Nah, dari gelasnya nampak seperti kopi ya? Tapi tenang, ini merupakan menu Charcoal Latte yang hanya dihidangkan mirip penyajian kopi namun tidak ada unsur kopi alias pure latte dan charcoal. Manis dan rasa susunya lumayan terasa serta latte foam yang tidak mudah turun. Dalam setiap minuman, kalian dapat menambahkan kue busa yang super lucu nih. Kali ini, tim DuniaMasak mencoba unicorn meringue yang memiliki tekstur ringan dan renyah. Uniknya, ketika meringue terkena latte foam, rasanya menjadi creamy sehingga mirip dengan krim pada cupcake.

Charcoal Frappuccino

Charcoal frappuccino o'delice via duniamasak
Charcoal frappuccino o’delice via duniamasak

Jika kalian ingin menikmati kopi namun tetap dalam bentuk yang cute, kalian bisa memesan minuman Charcoal Frappuccino. Ukuran gelas minuman ini cukup besar sehingga worth it banget dengan harganya. FYI, Charcoal Frappuccino ini berasal dari activated charcoal yang bermanfaat untuk memberikan energi ekstra kepada tubuh serta akan membuat kulit menjadi tampak halus dan bercahaya. Selain itu, activated charcoal juga mampu mengurangi timbunan lemak perut dengan cara detoksifikasi yaitu membuang zat-zat asing yang berbahaya dalam tubuh.

Rainbow Coffee

Rainbow coffee o'delice via duniamasak
Rainbow coffee o’delice via duniamasak

Yang membedakan dari cafe lain adalah keunikan bentuk latte art. O’delice merekrut barista profesional dengan keahlian yang luar biasa dan dapat menyesuaikan latte art dengan beragam karya yang lucu dan keren seperti foto di atas. Duma gak kepikiran bisa bikin dengan campuran beberapa warna dan menjadi bentuk angsa. Jadi gak tega minumnya ya?

Galaxy Tea

Galaxy tea o'delice via duniamasak
Galaxy tea o’delice via duniamasak

Nah, ini jadi minuman kesukaan tim DuniaMasak karena rasanya yang asam menyegarkan dan cocok banget dinikmati di siang hari. Jika menuangkan honey lemon syrup ke dalam minumannya, maka akan berubah warna menjadi ungu seperti galaksi. Sirup yang digunakan merupakan asli homemade by owner dan ternyata mempunyai khasiat anti-aging loh! Jika kalian ingin mencoba varian teh versi manis, O’delice merekomendasikan menu Italian Soda. Oh iya, untuk penggunaan sedotan di O’delice sudah menggunakan stainless straw yang artinya sepenuhnya mendukung Go Green.

Makaroni Skotel

Makaroni skotel o'delice via duniamasak
Makaroni skotel o’delice via duniamasak

Untuk hidangan makanan, O’delice menyajikan berbagai masakan yang cocok banget ketika kalian ingin nongkrong bersama teman maupun keluarga. Salah satunya adalah makaroni skotel yang bisa kalian santap bersama saus sambal yang juga homemade loh. Agar menambah cita rasa makanan, disediakan 2 varian rasa saus sambal yaitu pedas manis dan ekstra pedas. Selain itu, O’delice juga menghadirkan Lasagna, Burger, Spaghetti, dan sebagainya.

Baca lainnya  Pasar Apung Sentul City: Ah Poong, Nikmati Keseruan Wisata Kuliner

Nah, untuk rekomendasi makanan dari O’delice adalah Pinata Cupcakes dan nantinya akan hadir Strawberry Shortcake Cupcakes. Jika kalian ingin mencicipi hidangan sehat nan manis di O’delice seperti berbagai macam slice cake, kalian bisa langsung intip cake showcase O’delice di bagian depan cafe dan jangan lupa membawa ID student/employee Card lalu dapatkan diskon 10%. Nah, bagi kalian yang ingin memesan kue dalam jumlah banyak, bisa langsung kepoin Instagram @moniquehomemade. Untuk cooking studio di O’delice, nantikan review dari tim DuniaMasak segera ya!

Informasi O’delice

Instagram: @odelice.indonesia
Jam Buka:
Senin – Jumat: 8.30 WIB -20.00 WIB
Sabtu -Minggu: 11.00 WIB – 22.00 WIB
Alamat: Jl. HOS. Cokroaminoto No.22, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10310
{{ item.name }}

{{ item.name }}

In DuniaMasak.com

Tinggalkan Balasan