Ketahui Berbagai Jenis Garam Beserta Manfaatnya

Pastinya, salah satu bumbu dapur yang paling sering kamu gunakan adalah garam. Bahkan ada pepatah yang mengatakan ‘bagaikan sayur tanpa garam’ yang berarti hambar. Garam sangat bisa membuat rasa setiap makanan menjadi gurih dan lezat. Namun, tahukah kamu bahwa selain garam dapur terdapat beberapa jenis garam beserta manfaatnya masing-masing?

Jenis Garam dan Manfaatnya

Garam Dapur

Garam dapur atau biasa dikenal juga sebagai garam meja merupakan jenis garam yang paling sering digunakan untuk memasak suatu hidangan. Garam ini terbuat dari penyulingan air laut lalu diuapkan kemudian dikeringkan. Pada proses pengeringan, garam akan mendapatkan yodium agar warnanya menjadi lebih putih serta teksturnya menjadi lebih halus. Selain untuk menambah rasa pada masakan, garam dapur juga bermanfaat untuk mengobati sakit tenggorokan, mengobati luka, menghilangkan bau mulut dan sebagainya.

Garam Batu

Selain gula, ternyata garam juga memiliki jenis yang bernama garam batu. Jenis garam yang dipercaya paling murni ini, tidak mengandung komponen kimia dan tidak tercemar oleh polusi lingkungan. Garam batu mengandung nutrisi yang baik untuk tubuh seperti potasium, tembaga, kalsium dan rendah natrium.

Baca lainnya  Tidak Banyak Tahu, Inilah Manfaat Daun Afrika Bagi Kesehatan

Garam Gourmet

Sebagaimana diketahui, jenis garam yang berwarna merah muda atau himalayan salt dianggap sebagai garam yang paling sehat untuk dikonsumsi. Ternyata, jenis garam ini disebut sebagai garam gourmet karena merupakan perpaduan garam dengan tambahan rempah serta beraneka ragam mineral sehingga menciptakan rasa yang unik. Garam gourmet juga memiliki tekstur yang lebih kasar dan bening seperti kristal serta kualitasnya lebih baik. Manfaat dari garam gourmet khususnya himalayan salt adalah dapat menjaga kadar asam basa dalam sel tubuh dan bisa mengontrol gula darah. Selain himalayan salt; terdapat juga jenis garam gourmet yang populer seperti grey atlantic salt, black hawaiian sea salt, balinese salt, dan masih banyak lagi.

Demikian beberapa jenis garam dan manfaatnya. Jangan lupa untuk tulis di kolom komentar, mana jenis garam yang paling kamu suka dan alasannya ya 😀 selamat mencoba dan salam sehat!

Baca lainnya  Minyak Kanola dan Manfaatnya Cari Tahu di sini!
{{ item.name }}

{{ item.name }}

In DuniaMasak.com

Tinggalkan Balasan