Gelato VS Es Krim
Mana yang anda lebih suka antara Gelato atau Es Krim? Pada artikel kali ini, kami akan membahas tentang Gelato sebagai alternatif yang lebih sehat dari es krim. Apa yang membuat Gelato begitu berbeda?
Berikut ada 5 alasan mengapa mengkonsumsi Gelato lebih baik bagi kesehatan Anda:
Gelato memiliki lemak yang relatif rendah.
Bahan utama dalam pembuatan gelato adalah susu, dan tidak menggunakan krim sebagai halnya yang dipakai untuk membuat es krim. Es krim memiliki kadar lemak mencapai 18-30%. Namun, Gelato hanya memiliki sekitar 2-9% lemak.
Gelato hanya memiliki setengah kalori dari es krim yang biasa Anda temui.
Hal ini dapat berpengaruh besar ketika Anda mencoba untuk mempertahankan dan mendapatkan tubuh ideal!
Tidak ada bumbu atau bahan khusus yang digunakan untuk membuat Gelato.
Resep yang digunakan sangat mendasar yakni dengan menggunakan susu, krim, kuning telur dan gula. Anda bisa menambahkan bahan yang lain seperti buah-buahan segar, kacang-kacangan dan cokelat sebagai penambah rasa. Pastinya bahan-bahan yang digunakan sudah terbukti sehat.
Gelato bebas dari gluten.
Hal ini karena gula yang digunakan sebagian besar dalam bentuk sakarosa (terdiri dari glukosa dan fruktosa) yang tidak menaikkan kadar glikemik sebanyak kentang.
Ada manfaat kesehatan yang lain dari Gelato.
Gelato mengandung protein tinggi, vitamin B, kalsium dan fosfor. Vitamin-vitamin tersebut diperlukan untuk kesehatan tubuh dan sangat penting untuk anak-anak, manula, ibu hamil dan bahkan seorang atlet.
Sumber: gelamisto.com/the-benefit-of-eating-gelato