Menu Akhir Tahun Favorit Keluarga yang Bisa Kamu Siapkan di Rumah!

Hallo sahabat duma, hari ini merupakan penghujung tahun 2018 nih. Kamu sudah menyiapkan apa aja untuk persiapan menyambut akhir tahun? Sudahkah kamu menyiapkan menu favorit akhir tahun? Yuk simak artikelnya untuk ide kreatifmu!

Menu Akhir Tahun

Menu akhir tahun di 2018 via pixabay.com

Menu akhir tahun di 2018 via pixabay.com

Fruit Punch

Yuk mulai siapkan menu favorit keluarga untuk keluargamu malam ini. Enaknya menyiapkan sesuatu yang segar dan dingin? Kombinasi buah-buahan dan jus bisa jadi pilihan tepat. Coba tambahkan daun mint dan potongan jeruk untuk memberikan sensasi berbeda pada menu ini.

Brownies

Resep kue coklat dengan tiga bahan saja yaitu selai coklat, telur dan tepung. Mudah banget dibuat lho. Tinggal campur-campur trus aduk lalu panggang. Nikmati dengan topping es krim favorit. Sugar rush! Kamu akan ketagihan menu ini.

Sate Buah Saus Yoghurt

Hidangkan makanan penutup yang sehat serta terlihat cantik. Susun potongan buah seperti sate, lalu siapkan saus campuran yoghurt dan madu secukupnya. Fresh and colorful.

Coklat Panas

Minuman yang satu ini ide minuman yang gampang dibuat dan disukai semua orang. Apalagi saat musim dingin seperti sekarang ini. Buat minuman ini lebih menggoda dengan menambahkan topping lainnya misal: marshmallow, whipped cream, wafer sticks, choco chips, dan masih banyak lagi

Baca lainnya  Cari Tahu Asal Usul Sayur Asem

Lumpia Sayur

Snack bercita rasa Indonesia yang bakal cepet habis di meja makan. Tambahkan udang ataupun jamur pada campuran isi sayuran. Pasti rasanya makin lezat, apalagi kalau ada saus asam manis pedas sebagai cocolan.

Jagung Bakar Meksiko

Cobain deh bikin jajanan khas Meksiko ini di rumah. Rasanya nggak jauh kok sama jagung bakar yang biasa kita makan. Bedanya saus yang dipakai adalah campuran mayones, bubuk paprika dan sedikit perasan lemon. Plus, ada taburan keju yang gurih di atasnya. Enak banget tuh! Cobain deh!

{{ item.name }}

{{ item.name }}

In DuniaMasak.com

Tinggalkan Balasan