Bingung Cari Ide Isian Cruffin? Cek Inspirasinya Di Sini!

Hidangan yang satu ini merupakan perpaduan nama dari croissant dan juga muffin. Maka dari itu tampilannya pun menggambarkan kedua makanan tersebut. Umumnya tampilan croissant seperti bulan sabit namun berbeda dengan cruffin yang memiliki bentuk seperti muffin. Nah, untuk ide isian cruffin pun beragam. Apa saja kira-kira mari kita lihat bersama tim Duniamasak.com!

Buat Cruffinmu Semakin Lezat Dengan Ide Isian Cruffin Ala Tim Duniamasak

Bingung Cari Ide Isian Cruffin? Cek Inspirasinya Di Sini via tasteatlas.com ala tim duniamasak.com
Cruffin via tasteatlas.com

Citarasa yang nikmat dan enak pada makanan yang satu ini tidak jarang dari isian yang dimiliki. Oleh karena itu kita harus pintar mencari isian cream ataupun selai yang cocok untuk cruffin. Agar tidak bingung lagi, mari coba kita lihat bersama ide isian cruffin yang menggugah selera berikut ini:

Tiramisu

Aroma kopi yang kuat dengan perpaduan rasa pahit, manis krim khas tiramisu adalah rekomendasi isian dari cruffin. Tekstur dari cruffin yang renyah dikombinasikan dengan tiramisu tentu akan memanjakan lidah yang mencobanya.

Baca lainnya  5 Manfaat Lada Bagi Kesehatan

Apricot dan almond

Cruffin memiliki tekstur yang renyah pada bagian luar sehingga sangat tepat bila memadukannya dengan selai aprikot. Kombinasi keduanya pun menghasilkan rasa yang legit dan juga gurih. Apalagi dengan pelengkap irisan kacang almond yang menggugah selera.

Lemon curd

Rasa dari lemon curd adalah manis dengan aroma lemon yang semerbak. Sangat cocok dikombinasikan dengan cruffin yang renyah hingga rasa yang dikeluarkan pun terasa lezat. Saat menikmatinya jangan lupa membuat secangkir kopi atau teh sebagai pelengkap.

Strawberry cheesecake

Rasa strawberry cheesecake yang creamy berpadu dengan cruffin yang lezat sangatlah lezat. Jangan lupa tambahkan taburan gula untuk melengkapi rasa dari cruffin. Ide isian cruffin yang satu ini memang banyak yang menyukainya. Saran Duma jangan lupa buat yang satu ini yah! 🙂

Malted milk

Cita rasa gurih yang dihasilkan dari susu membentuk cream yang tepat untuk isian pada hidangan yang ini. Cruffin pun melalui proses pemanggangan yang tepat hingga warnanya pun berubah menjadi lebih cokelat. Taburi gula pasir agar semakin nikmat dan manis ya sahabat Duma.

Baca lainnya  Makanan Yang Enak Dikonsumsi Saat Musim Hujan

{{ item.name }}

{{ item.name }}

In DuniaMasak.com

Tinggalkan Balasan