Cari Tahu Ukuran Paper Cup untuk Usaha Minuman!
Usaha Food & Beverage adalah usaha yang sangat menarik dan banyak diminati oleh banyak orang. Walaupun terlihat mudah, faktanya usaha ini juga harus dipersiapkan secara matang agar kedepannya usaha yang dijalankan berjalan dengan baik. Salah satu bagian yang paling penting adalah paper cup yang merupakan gelas yang diperuntukkan untuk sekali pakai. Namun seringkali kita dibuat bingung dengan ukuran paper cup yang bervariasi. Untuk lebih jelasnya sahabat Duma dapat membaca artikel ini.
Ukuran Paper Cup
Pemilihan paper cup yang sesuai dengan kebutuhan usaha F&B adalah hal yang harus diperhatikan. Jangan sampai kita salah memilih ukuran paper cup karena dapat membuat produk yang kita jual tidak menarik. Apalagi bila paper cupnya lebih besar dari isi produk yang kita miliki. Agar menghindari hal tersebut berikut ini adalah ukuran yang harus diketahui:
4oz
Ukuran ini memiliki volume 120ml. Tinggi dari paper cup ini adalah 6cm dengan diameter atas 5,5cm serta diameter bagian bawah 4,5cm. Sesuaikan kebutuhan produkmu dengan ukuran dari cup ini agar produk disajikan pada wadah yang tepat!
8oz
Ukuran ini memiliki volume 240ml. Tinggi dari paper cup ini adalah 8cm dan diameter atas 8cm serta diameter bagian bawah 5,5cm. Ukurannya yang lebih besar dari sebelumnya, menjadikan papercup ini cocok digunakan untuk wadah kopi maupun teh atau bila sahabat Duma memiliki usaha minuman hangat lainnya sangat pas menggunakan paper cup ini.
12oz
Volume yang dimiliki pada ukuran cup ini adalah 360m. Untuk keterangan diameter bawah yaitu 5,5cm sedangkan diamater bagian atas 9cm. Tinggi dari cup ini adalah 10,2cm, sangat cocok bila minuman ini digunakan untuk wadah minuman yang dingin baik untuk usaha resto,cafe atau usaha minuman lainnya.
16oz
Volume untuk cup 16oz adalah 480ml. termasuk kedalam paper cup dengan ukuran yang paling besar. Diameter atas 8,5cm dan diameter bagian bawah 5,5cm. Tingginya adalah 13cm. Ukuran yang tinggi pada cup ini juga dapat dijadikan wadah untuk minuman yang dingin.