Cobain Yuk! Resep Banana Pudding yang Lezat!
Makanan penutup selalu menjadi cara yang lezat untuk mengakhiri santapan. Ditambah bila penutupnya adalah puding lezat yang meleleh di mulut. Banana puding adalah makanan penutup Amerika yang populer terbuat dari pisang, gula, dan susu. Puding ini merupakan favorit di negeri Paman Sam. Nah kita cobain yuk resep banana pudding ini!
Resep Banana Pudding
Tak perlu jauh-jauh untuk mencicipi banana pudding, karena kita dapat mencobanya di rumah. Dengan bahan-bahan yang mudah, kita dapat berkreasi di dapur. Simak yuk resep banana pudding berikut!
Bahan-bahan:
- ½ sdt bubuk vanili
- 2 sdt tepung maizena
- 2 sdt tepung maizena
- 3 buah pisang matang, (kupas dan iris)
- 4 kuning telur
- 50 gr unsalted butter (mentega tawar)
- 250 gr gula pasir
- 300 gr biskuit lady finger/wafer vanilla
- 700 ml susu cair
- whipped cream secukupnya
Cara membuat:
- Tambahkan gula dan tepung maizena dalam wadah. Kocok sambil tuang susu sedikit demi sedikit sehingga adonan puding tidak gumpal.
- Kocok kuning telur pada wadah baru, selanjutnya sisihkan.
- Siapkan panci kemudian nyalakan api sedang.
- Masak adonan yang telah dicampur susu tadi dengan api sedang sambil diaduk terus.
- Setelah adonan campuran susu mulai mengental, tambahkan seperempat bagian campuran susu hangat ke kuning telur sedikit demi sedikit.
- Tambahkan telur yang sudah dicampur susu ke dalam panci berisi sisa campuran susu. Aduk terus dan masak sekitar 2 menit.
- Angkat panci dari kompor, kemudian tambahkan vanili dan mentega. Aduk hingga mentega meleleh. Selanjutnya biarkan puding hingga dingin di suhu ruangan.
- Lapisi bagian bawah gelas dengan wafer vanila maupun biskuit lady finger. Kemudian tambahkan irisan pisang.
- Tuangkan puding hingga menutupi pisang, kemudian lapisi dengan pisang, wafer atau biskuit, dan puding hingga seluruh adonan habis.
- Hiasi puding menggunakan whipped cream, masukkan dalam lemari es hingga dingin.
- Sajikan banana pudding untuk keluarga tercinta.
Nah mudah bukan sahabat Duma? Jika ada peralatan dapur seperti cetakan puding maupun panci yang belum sahabat Duma miliki. Yuk coba kunjungin website Duniamasak.com temukan beragam perlengkapan dapur super lengkap yang dapat sahabat Duma beli dengan harga terjangkau!