Resep Sambal Kentang Goreng Enak & Lezat Favorit Keluarga

Kali ini tim DuniaMasak akan membagikan resep yang mudah dan paling sering dibuat oleh ibu rumah tangga bahkan anak kos-kosan. Menu yang satu ini memang menjadi menu andalan dan disukai banyak orang lho! Sambal kentang goreng. Ya, siapa sih yang nggak suka dengan menu yang satu ini. Nih tim duma bagikan resep sambal kentang goreng bagi kamu yang belum tahu cara pembuatannya, simak yuk!

Resep Sambal Kentang Goreng Favorit Banget

Sambal kentang via dapurkreasi.appsid.org

Sambal kentang via dapurkreasi.appsid.org

Bahan-bahan:

  • 500 gram kentang
  • Kecap manis (secukupnya)
  • 1 lembar daun jeruk
  • 3 cm lengkuas (memarkan)
  • 1 lembar daun salam
  • Minyak goreng (secukupnya)

Bumbu yang Dihaluskan:

  • 5 buah cabai merah besar (buang isinya)
  • Garam (secukupnya)
  • 9 siung bawang merah
  • 3 buah cabai rawit
  • 6 siung bawang putih
  • Gula (secukupnya)
  • 4 butir kemiri
  • Kaldu ayam bubuk secukupnya

Tips & Persiapan Membuat Sambal Kentang Goreng:

  1. Perhatikan persiapan dalam membuat setiap adonan resep. Sebab persiapan akan memudahkanmu untuk bisa membuat sajian ini dengan lebih cepat dan lebih sederhana.
  2. Silahkan ambil kentang dan kupas dengan menggunakan pisau secara merata.
  3. Bila sudah selesai dikupas dengan merata maka silahkan ambil sebuah tatakan bersama dengan pisau bergerigi. Lalu potong-potong sajian ini dengan bentuk dadu ukuran yang kecil.
  4. Kentang yang sudah dikupas sebaiknya dimasukkan dan direndam dengan menggunakan air. Cara ini dilakukan agar kentang tidak berubah menjadi menghitam.
  5. Nah, selesai dengan membersihkan kentang dengan merata maka selanjutnya silahkan siapkan sebuah wajan dan masukkan minyak goreng kedalamnya.
  6. Tunggu sampai minyak menjadi lebih panas secara merata dan masukkan potongan kentang kedalamnya. Usahakan minyak merendam seluruh kentang yang sedang dioreng.
  7. Setelah kentang berkulit dan matang maka angkat sajian ini  dan tiriskan.
  8. Langkah selanjutnya kamu dapat membuat sajian ini dan dicampur serta dimasak dengan bahan lainnya.
Baca lainnya  Tips Memilih Produk untuk Bisnis Restoran ala DuniaMasak

Cara Membuat Sambal Kentang Goreng Enak:

  1. Siapkan semua bumbu yang sudah dihaluskan secara merata.
  2. Lalu siapkan sebuah wajan dan tempatkan diatas kompor dengan menggunakan api sedang secara merata. Kemudian setelah itu, masukkan minyak kedalamnya dan tunggu sampai minyak menjadi lebih panas secara merata.
  3. Baru tumis bumbu yang sudah dihaluskan kedalamnya sampai bahan ini tercium bau harum dan matang dengan merata
  4. Tuangan daun salam kedalamnya bersama dengan daun jeruk dan juga lengkuas yang sebelumnya sudah dimemarkan dengan merata. Lalu aduk-aduk sajian ini sampai semua bahan tercampur dan teraduk.
  5. Setelah itu, kamu dapat menuangkan kentang yang sudah digoreng kedalamnya dan aduk-aduk semua sajian ini sampai bumbu tercampur dengan merata.
  6. Masukkan sedikit kecap manis kedalam sajian ini dan aduk-aduk sajian ini dengan merata kemudian masak sampai bumbu menjadi lebih meresap dan lebih mengering.
Baca lainnya  Resep Masakan Aceh: Sajikan dengan Mudah di Rumah yuk!
{{ item.name }}

{{ item.name }}

In DuniaMasak.com

Tinggalkan Balasan