Beragam Varian Avocado Toast Sebagai Menu Setiap Hari

Kamu pernah mendengar tentang avocado toast? Yap makanan berikut ini sering kali menjadi pilihan untuk sarapan akhir-akhir ini. Avocado toast atau roti alpukat ini merupakan sejenis sandwich yang dibuat dengan alpukat, dengan bumbu rempah dan roti. Namun bukan hanya tambahan bumbu rempah saja, kamu bisa mengkreasikan beragam varian avocado toast sesuai selera. Berikut tim duma berikan beragam pilihan avocado toast yang semoga bisa membantu resep andalan keluarga ya sahabat duma!

Varian Avocado Toast Penggugah Selera

Perpaduan roti panggang dan alpukat merupakan sumber energi terbaik sebelum memulai aktivitasmu sehari-hari. Kamu pun tak akan repot, cara penyajiannya pun relatif praktis dan tak akan menyita banyak waktu, dan yang paling penting makanan yang satu ini rendah kalori. Selain kreasi dengan bahan makanan bercita rasa gurih seperti telur mata sapi, atau keju, avocado toast juga cocok dikreasikan dengan aneka jenis buah segar seperti irisan timun, tomat, atau strawberry. Di bawah ini beragam varian avocado toast yang bisa menjadi pilihanmu.

Classic New York

Avocado Toast via www.bloglovin.com

Avocado Toast via www.bloglovin.com

Cobalah resep avocado toast bergaya Classic New York yang satu ini. Kamu hanya perlu menyiapkan minyak zaitun, perasan lemon, garam dan cabai bubuk (pepper flakes). Aduk semua bahan tersebut bersama alpukat yang sudah dihaluskan jadi satu. Selanjutnya oleskan di atas roti panggang. Terakhir taburi sedikit garam, jika kamu ingin sedikit pedas, kamu bisa taburkan cabai di atasnya. Kamu juga bisa menambahkan lelehan keju lho.

Baca lainnya  Manfaat Kacang Polong Yang Banyak Tidak Diketahui, Kamu Harus Baca!

Beri Krim

Tambahan krim sebagai pelengkap via www.imgrum.org

Tambahan krim sebagai pelengkap via www.imgrum.org

Kamu juga bisa mengoleskan krim di atas avocado toast. Yogurt atau ricotta juga bisa menjadi pilihan untuk tambahan di avocado toast mu. Nah, jika kamu ingin diet, menu makanan ini juga sangat cocok lho. Kamu hanya perlu menambahkan daging sapi atau ayam sebagai lauk utamanya. Selain itu tambahkan juga lobak, mentimun atau acar sayuran. Teksturnya yang renyah bikin avocado toast makin enak. Beri juga pesto dan perasan lemon untuk sentuhan rasa berbeda ya!

Tambahkan Telur

Bagi kamu yang suka banget sama telur, kamu bisa memadukan avocado toast dengan telur sesuai selera. Telur mata sapi bisa jadi pilihan, namun telur rebus 3/4 matang jadi pilihan terbaik. Karena kuning telur masih sedikit cair sehingga berpadu enak dengan olesan alpukat. Jangan lupa taburi sedikit lada agar ada rasa gurih pedas.

Baca lainnya  Ayo Cari Tahu Manfaat Air Lemon untuk Tubuh

Focaccia

Foccacia via www.goodhousekeeping.com

Foccacia via www.goodhousekeeping.com

Roti Italia bertabur herba, focaccia cocok banget menjadi paduan avocado toast. Gunakan lembaran focaccia yang dilumuri minyak zaitun sebelum dipanggang. Taburi juga dengan jinten atau pepper flakes. Lagi-lagi bubuk cabai atau pepper flakes sangat penting dalam membuat avocado toast. Rasa gurih akan nikmat terasa.

 

{{ item.name }}

{{ item.name }}

In DuniaMasak.com

Tinggalkan Balasan