Minum Jus yang Lebih Sehat, Ketahui Dulu Hal Berikut Ini!

Apakah kamu termasuk salah seorang yang rutin minum jus? Jus merupakan asupan penting demi kebutuhan serat harian kita. Tahukah kamu, minum jus dengan cara yang salah terutama saat diblender, justru membuat serat yang ada di dalam buah ataupun sayuran akan menghilang. Untuk itu, demi asupan serat dan zat baik lainnya tidak musnah, ada beberapa cara khusus nih untuk minum jus. Simak penjelasan tim duma ya!

Minum Jus Setiap Hari, Hindari Hal Berikut Ini

Minum Jus via pixabay.com

Minum Jus via pixabay.com

Buah dan sayuran adalah bahan makanan yang mudah didapat dan mempunyai banyak manfaat yang sangat dibutuhkan tubuh. Meskipun rasanya manis dan segar, namun kebanyakkan orang tidak mau menyertakan jenis makanan tersebut dalam menu hariannya. Namun, ada satu cara untuk menyiasatinya, yaitu dengan menyajikan buah dan sayur dalam bentuk jus. Karena dengan cara minum jus, selain praktis kamu juga bisa menyiapkan nya untuk jangka waktu panjang semisal: disimpan di dalam kulkas ataupun freezer. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam mengolah dan mengonsumsi jus agar tidak menjadi percuma. Karena, bila caranya salah, maka manfaat yang seharusnya bisa kita peroleh akan hilang begitu saja.

Pilih Buah & Sayur yang Segar

Pilih buah dan sayur yang masih segar dan mentah. Karena kandungan zat gizi bahan makanan yang mentah masih lengkap, sedangkan yang telah melalui proses pemasakan atau sudah matang akan kehilangan beberapa persen kandungan gizinya.

Baca lainnya  5 Buah ini Awet dan Dapat Disimpan Cukup Lama

Gunakan Blender

Blender Miyako minum jus via duniamasak.com

Blender Miyako minum jus via duniamasak.com

Gunakanlah blender. Membuat jus lebih disarankan menggunakan blender karena masih menyisakan ampas yang masih mengandung serat buah, sedangkan menggunakan juicer ampasnya telah dipisah sehingga bisa dikatakan seratnya terbuang.

Cara Meminum Jus

Saat minum jus jangan langsung ditelan ya! Tahan dulu di mulut, dikumur-kumur dan kunyah juga ampasnya secara perlahan. Hal ini penting untuk merangsang keluarnya enzim pencernaan. Sebab, saat mengunyah, air ludah yang yang bercampur dengan makanan akan mengeluarkan enzim alpha amilase dan enzim lingual lipase yang membantu memecah karbohidrat dan lemak sehingga makanan dapat lebih mudah tercerna.

Hindari Gula

Hindari gula. Demi menambah nikmatnya rasa jus, seringkali kita menambahkan gula atau sirup. Sebaiknya, rasa manis didapatkan dengan membuat jus dari buah yang asalnya memang terasa manis, atau bisa juga dengan menambahkan madu. Sebab, terlalu banyak gula yang masuk dalam tubuh juga dapat berdampak negatif pada tubuh, mengingat buah sudah mengandung gula, sehingga tidak perlu ditambahkan gula lagi ya sahabat duma!

Baca lainnya  Intip Menu Sahur Berdasarkan Golongan Darah

Konsumsi juga Buah Potongan

Imbangi dengan konsumsi buah potongan. Hal ini terutama untuk anak-anak yang masih memiliki kebutuhan serat yang besar. Pada orang-orang yang tidak mengalami masalah pencernaan pun akan mendapatkan manfaat yang lebih besar karena kandungan serat, aneka vitamin dan mineral, serta antioksidan yang terdapat pada kulit buah juga bisa diserap tubuh secara optimal. Jus menjadi variasi atau alternatif lain dalam menikmati buah dan sayur agar mendapatkan sensasi yang berbeda.

{{ item.name }}

{{ item.name }}

In DuniaMasak.com

Tinggalkan Balasan