5 Roti Slider Pilihan Hidangan yang Lezat

Olahan sandwich mini atau juga burger kecil ini disebut dengan roti slider dengan isian yang beragam. Biasanya hidangan ini dipanggang hingga matangnya merata. Roti slider yang beredar pun tentunya berbeda-beda dan dapat disesuikan dengan keinginan sendiri. Berikut ini adalah 5 roti slider yang dapat sahabat Duma cicipi, rasanya enak dan lezat!

Bentuknya Mini, 5 Roti Slider Menggugah Selera

Ukuran roti slider kurang lebih sekitar 2 inchi atau 5,1 cm. Namun setiap gigitannya sangatlah lezat dan menggugah selera. Apalagi isian dari roti slider yang beragam. Inilah 5 roti slider dengan tekstur yang lembut dan menjadi kuliner yang digemari banyak orang!

Cheeseburger slider

Cheeseburger slider via mybakingaddiction.com ala tim duniamasak.com 5 roti slider
Cheeseburger slider via mybakingaddiction.com

Seperti judulnya yaitu cheeseburger, burger ini memiliki rasa yang tidak kalah nikmat dengan burger pada umumnya. Apalagi isian dari cheeseburger slider ini, yaitu daging dan juga keju cheddar yang melimpah. Tentunya proses pemanggangan yang merata membuat roti slider ini sangat cheesy dan juga nikmat.

Baca lainnya  Hindari Makanan Berikut ini, Sumber Bau Badan!

Chicken parmesan slider

Chicken parmesan slider via savingdessert.com ala tim duniamasak.com 5 roti slider
Chicken parmesan slider via savingdessert.com

Sajian slider kedua adalah chicken parmesan slider yang diisi dengan potongan ayam serta tambahan keju parmesan. Rasanya pun tidak hanya gurih tetapi juga dapat membuat perut terasa kenyang.

Curried chickpea sliders

Curried chickpea sliders via dahliakitchen.com ala tim duniamasak.com 5 roti slider
Curried chickpea sliders via dahliakitchen.com

Hidangan ini sangat pas untuk sahabat Duma yang menyukai hidangan vegan. Pasalnya slider yang satu ini berisi buncis yang dikombinasikan dengan bumbu kari hijau. Citarasa yang kaya akan rempah sangatlah nikmat dan memiliki keunikan tersendiri.

Blackened salmon sliders

Blackened salmon sliders via auntnellies.com ala tim duniamasak.com
Blackened salmon sliders via auntnellies.com

Bila sebelumnya slider identik dengan daging dan juga keju yang melimpah kali ini isian dari slider adalah ikan salmon. Ikan salmon dipanggang hingga matang merata dan juga dipadukan dengan salad hingga rasanya semakin menggugah selera.

Tuna slider

Tuna slider via godairyfree.org ala tim duniamasak.com
Tuna slider via godairyfree.org

Ikan tuna juga dapat menjadi isian slider yang tak kalah nikmat dan mengenyangkan. Tuna biasanya dihaluskan dan dikombinasikan dengan sayuran sehingga citarasanya semakin lezat dan nikmat.

Nah dari 5 roti slider diatas sahabat Duma mau cicipi yang mana? Duma mau cicipi curried chickpea sliders, karena pasti rasa yang dihasilkan sangatlah unik! 🙂

Baca lainnya  Cari Tempat Takjil Paling Legendaris di Jakarta Yuk!
{{ item.name }}

{{ item.name }}

In DuniaMasak.com

Tinggalkan Balasan