Tempat Minum Teh Paling Enak dan Nyaman di Jakarta!

Hallo Sahabat duma! Setelah mengetahui informasi seputar teh pada artikel sebelumnya, kamu wajib intip tempat minum teh di Jakarta nih! Bagi kamu yang berdomisili di Jakarta, apalagi didukung dengan cuaca musim penghujan seperti sekarang, pas banget kamu harus mampir ke tempat ngeteh enak di Jakarta!

Simak penjelasan DuniaMasak berikut ya!

1. Minum teh di Lewis & Carroll

Tea Time via Instagram @lewisandcarrolltea

Tea Time via Instagram @lewisandcarrolltea

Tempat ini menyediakan hingga lebih dari 50 menu teh. Bagi kamu para pecinta teh akan dibuat terus mencicipi berbagai rasa teh di tempat ini. Racikan-racikan unik yang tidak bisa kamu temui di tempat lain. Di sini, selain kamu bisa menikmati teh, tersedia menu makanan mulai dari yang ringan sampai makanan berat. Tapi tetap aja, menu teh sangat juara disini, menu teh yang bisa kamu coba di antaranya adalah jolt! lemon tea, crystalline mojito, tropical hibiscus, dan masih banyak lagi. Tempat ini selain menyediakan teh juga menyediakan menu makanan ringan hingga berat lho.

Interior Lewis Carrol via www.qraved.com

Interior Lewis Carrol via www.qraved.com

Suasana restoran yang nyaman dan tentunya akan memanjakan lidah nih sahabat duma! Restoran ini berlokasi di Jl. Bumi No 4. Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Bagi kamu yang tinggal ataupun kerja di daerah ini, jangan lupa singgah ya.

Baca lainnya  5 Makanan Terkenal Negara ASEAN, Enak Semua!

 

2. Tea Addict Senopati

Tea Addict via www.tripadvisor.com

Tea Addict via www.tripadvisor.com

Tempat minum teh ini juga sudah terbilang lama eksis di Jakarta. Apalagi kamu yang hobi minum teh nih sahabat Duma! Pasti sudah tidak asing lagi dengan tampilan di tempat ini. Dengan berbagai pilihan teh dingin dan panas yang mereka punya, terlebih lagi berbagai jenis teh dengan olahan campuran yang hanya akan kamu temui di tempat ini. Suasana restoran yang satu ini juga sangat mendukung untuk bersantai dalam waktu jangka panjang atau duduk-duduk sambil kerja. Susasanya sangat tenang.

3. Lady Alice Tea Room Gandaria

Foto Teh Via Instagram @onadoughnut

Foto Teh Via Instagram @onadoughnut

Nah, kalau tempat minum teh ini berlokasi di di Gandaria City Mall. Restoran ini menyajikan menu yang  ini manis-manis. Bagi kamu pecinta manis sekaligus teh, jangan lupa mampir ke tempat ini. Suasananya di sini juga hampir sama dengan  Bradley’s British Tea House. Yap, tempat dengan suasana Inggris! Mulai dari dekorasi, cara penyajian makanan, dan tentu saja teh yang berkualitas! Kamu bisa memasukan tempat ini sebagai list restoran yang akan kamu kunjungi di akhir pekan.

4. TWG Tea SCBD

TWG Tea SCBD via www.qraved.com

TWG Tea SCBD via www.qraved.com

Rekomendasi terakhir ini ditutup dengan TWG Tea SCBD. Nah, di tempat yang satu ini, kamu bisa ngerasain berbagai jenis teh premium dengan kualitasnya super. Dijamin beda deh dari teh-teh biasanya! Terlebih lagi suasana yang mewah juga akan membuatmu nyaman dan merasa bukan berada di Indonesia. Yang paling penting, pada saat tea time pukul 15:00-18:00 WIB, tempat ini akan menyajikan berbagai set menu tea time. Segera datang pada waktu tea time ya sahabat Duma. Jadi selain teh, kamu bisa sambil ngemil berbagai snacks yang enak-enak banget!

Baca lainnya  Kaya Bumbu: Beragam Varian Nasi dengan Bumbu Khas Indonesia
{{ item.name }}

{{ item.name }}

In DuniaMasak.com

Tinggalkan Balasan