Tips Merawat Mesin Mixer Dengan Mudah!
Dalam industri kuliner, mesin mixer sangat penting untuk memblender, mengaduk, dan mengocok bahan dan adonan. Perawatan yang tepat sangat penting untuk meningkatkan kinerja dan mixer memiliki umur panjang. Untuk merawat mesin mixer, berikut adalah beberapa langkah penting yang harus dilakukan.
Merawat Mesin Mixer
Apakah tertarik untuk membuat kue? dan menggunakan mixer untuk membantu adonan menjadi lebih baik? Jika iya hal tersebut merupakan pilihan yang tepat. Namun, mesin mixer membutuhkan perawatan yang tepat untuk menghindari kerusakan dan juga sulit dibersihkan. Karena bahan sisa dapat menumpuk dan menimbulkan bau yang tidak sedap, membuat umur mixer akan berkurang. Agar mixer bertahan lebih lama, bersihkan dengan hati-hati melalui tips berikut:
Cabut kabel setelah digunakan
Untuk menghindari risiko sengatan listrik, lepaskan kabel pastikan tangan kering sebelum mencabutnya. Air dapat menghantarkan listrik dan membahayakan keselamatan sahabat Duma.
Bersihkan setelah digunakan
Setelah digunakan, bersihkan mixer secara menyeluruh, terutama area yang sulit dijangkau seperti lubang tempat batang pengaduk berada. Pastikan area tersebut benar-benar bersih dari sisa adonan.
Gunakan sesuai dengan kapasitas
Sangat penting untuk mematuhi petunjuk yang tercantum dalam buku manual, terutama ketika mencampur adonan kental atau berat. Misalnya, mixer hanya dapat menampung 1 kg adonan, jadi jangan melebihi jumlah ini karena dapat merusak motor.
Hindari adonan terlalu lama di mix
Dibutuhkan waktu antara sepuluh hingga lima belas menit untuk memutar adonan jika bahan-bahannya memenuhi kapasitas mixer. Jika adonan tidak mengembang setelah lima belas menit, sebaiknya hentikan mixer dan mulai lagi dari awal.
Letakkan di tempat yang kering
Sebagai salah satu perangkat elektronik yang sangat dipengaruhi oleh suhu dan lingkungan, mixer harus disimpan di tempat yang kering jika tidak digunakan.