Rekomendasi Tumbler Kopi yang Awet dan Tahan Lama

Dalam mendukung program Go Green, banyak bisnis kuliner yang menggunakan kemasan yang lebih aman. Tak hanya untuk makanan, namun di usaha minuman pun juga memakai kemasan no plastic khususnya di kedai kopi. Mulai dari cup kertas hingga gerakan menggunakan tumbler sendiri untuk membawa minumannya. Beragam jenis botol minuman ini telah dibuat secara apik agar pengguna lebih mudah membawanya kemanapun. Maka dari itu, DuMa juga ingin memberikan rekomendasi tumbler kopi yang awet dan tahan lama untuk mendukung gerakan Go Green!

Pilihan Tumbler Kopi yang Kekinian

Latte Coffee Cup

Tumbler kopi arniss latte coffee cup dc via duniamasak.com
Latte coffee cup via duniamasak.com

Latte Coffee Cup adalah botol minum yang terbuat dari bahan Acrylonitrile Styrene Resin yang sudah BPA Free. Bahannya yang tidak mudah tumpah dan bocor ini juga telah didesain trendy serta mudah dibersihkan sehingga cocok digunakan untuk penggunaan air panas atau air dingin.  Terdapat juga berbagai pilihan warna yang menarik seperti hijau, merah, dan biru.

Baca lainnya  Kenali 4 Tekstur Kopi Bubuk dan Metode Penyeduhannya

Tumbler Color Changing

Tumbler kopi color changing starbucks via tokopedia.com ala duniamasak.com
Tumbler color changing via tokopedia.com

Tumbler yang satu ini cukup digemari kalangan remaja hingga dewasa muda. Dengan tampilan luar yang sangat colorful, akan menunjukkan kegunaan sesungguhnya untuk botol minum ini. Jika diisi dengan air dingin, maka akan berubah warna sesuai warna wadahnya. Ketika suhu mulai turun, botol minum akan berubah warna dari satu warna cerah yang lainnya. Selain itu, tumbler juga dilengkapi dengan sedotan reusable alias bisa digunakan kembali.

Smart Tumbler

Smart tumbler via tokopedia.com ala duniamasak.com
Smart tumbler via tokopedia.com

Terdapat botol minum dengan desain yang lebih modern. Dinamakan Smart Tumbler karena memiliki fitur display suhu termometer air pada tutupnya. Dibuat dengan dua lapis bahan yaitu stainless steel dan lapisan insulator panas sehingga lebih aman untuk penggunaan sehari-hari. Selain itu, bahannya juga anti karat dan mudah dibawa kemana-mana.

Demikian rekomendasi tumbler kopi yang awet dan tahan lama ala Duniamasak.com. Sebelum membeli, pastikan juga kualitas tumbler-nya. Tak hanya desain yang menarik, namun fungsinya adalah hal yang terpenting. Karena fungsi tumbler yang berkualitas baik adalah untuk mempertahankan cita rasa kopi dengan baik pula. Walaupun sudah didiamkan selama berjam-jam, tentu rasa kopi akan awet juga.

Baca lainnya  Tips Mengadakan Gender Reveal Party, Sedang Trend Loh!
{{ item.name }}

{{ item.name }}

In DuniaMasak.com

Tinggalkan Balasan