4 Toko Roti Paling Terkenal Enak dan Legendaris di Jakarta

Kamu pecinta roti dan kue? Kamu mungkin sudah pernah berkunjung ke salah satu toko ini, ataupun bahkan ke seluruh toko kue rekomendasi DuniaMasak berikut. Eits, bagi kamu yang penasaran dan belum pernah berkunjung, berikut kami punya rekomendasi toko roti yang akan menjadi langgananmu nih. Dijamin toko kue ini menjual aneka kue dan roti yang enak. Apa aja sih toko roti paling terkenal dan legendaris tersebut? Cek yuk!

Toko Roti Legendaris di Jakarta

Okky Bakery

Toko Okky Bakery via klasika.kompas.id

Toko Okky Bakery via klasika.kompas.id

Toko roti ini terletak di Jakarta Selatan, Jalan Guntur Nomor 42. Toko roti yang sudah eksis sejak tahun 1975 ini kini telah berbentuk menyerupai ruko seperti layaknya minimarket. Yap, minimarket khusus roti ini memiliki berbagai varian roti yang memiliki cita rasa enak dan menjadi favorit. Olahan roti yang menjadi top brand di toko roti ini adalah Ragout ayam, ragout smoke beef, bacang, dan risol sayur. Nah, pilihan berbagai varian tersebut adalah menu wajib yang harus kamu cobain sahabat duma! Selain itu, toko roti dan kue ini juga menyediakan beragam jenis kue basah, kue tar, kue lapis legit, dan es krim rumahan yang pastinya menggugah seleramu deh.

Roti Tegal

Toko Roti Tegal via klasika.kompas.id

Toko Roti Tegal via klasika.kompas.id

Nah, bagi kamu yang melewati Jalan Matraman, Jakarta Timur, kamu wajib mampir sejenak ke Toko Roti Tegal. Toko roti yang telah eksis sejak tahun 1968 ini, menjajakan aneka kue jajan pasar dan roti yang lembut. Menariknya lagi, di sini kamu bisa menemukan permen, biskuit, dan cokelat tempo dulu yang sangat sulit kamu temui di tempat lain. Kamu akan bernostalgia dengan jajanan tersebut.  Sembari memilih kue dan roti di rak toko ini, kamu harus mencicipi menu andalan di toko ini yaitu cream horn, tahu isi, dan roti cokelat sebagai oleh-oleh otentik dari sini. Dijamin, rasanya yang enak akan membuatmu kembali  lagi.

Baca lainnya  Ide Bisnis Kuliner yang bisa menjadi Referensimu | Ala Tim Duniamasak

Sakura Anpan

Toko Sakura Anpan via klasika.kompas.id

Toko Sakura Anpan via klasika.kompas.id

Toko kue yang berlokasi di Jalan H Agus Salim Nomor 25, Sabang, Jakarta Pusat ini, menjual berbagai kue dan warna-warni yang legit dan enak. Berlokasi di pusat Ibukota, membuat toko roti ini selalu ramai dikunjungi pelanggan setia sejak tahun 1970-an. Menu roti yang paling laris di toko ini adalah roti keju cokelat yang padat berisi maupun tart black forest. Bukan hanya menu roti dan kue yang akan memanjakan seleramu, aneka puding roti dengan topping buah juga wajib kamu coba.

Suisse Bakery

Suisse Bakery via klasika.kompas.id

Suisse Bakery via klasika.kompas.id

Nah toko kue ini pasti sudah tidak asing lagi bagi kamu pecinta kue dan roti. Yap toko kue yang berlokasi di Jalan Hayam Wuruk Jakarta Pusat ini, sudah eksis sejak tahun 1978. Kamu akan menemukan puluhan varian roti dan kue yang memikat dan lezat. Risol roguet ayam maupun roti daging sapi yang rasanya gurih wajib menjadi menu pilihan sebagai oleh-oleh dari toko ini. Roti cokelat dan keju panjang yang klasik juga bisa menjadi pilihan oleh-olehmu. Toko kue ini juga menjual aneka kue tar yang dekoratif dalam tiga pilihan rasa, vanila, cokelat, dan moka.

Baca lainnya  VIERA, Produk Perabotan Dapur Yang Wajib Dimiliki

Bagaimana? Kamu ingin membeli roti rekomendasi dari kami? Yuk buruan mampir ya! Jangan lupa cek juga toko kue favorit yang ada di Bandung.

 

{{ item.name }}

{{ item.name }}

In DuniaMasak.com

Tinggalkan Balasan